G. Bonus : Aneka Jenis Jus untuk Ibu Hamil dan Menyusui Bergolongan Darah A, B, AB, dan O

Tipe dan Karakter Golongan Darah A, B, AB, dan O Golongan darah merupakan hubungan genetis antara orang tua dengan keturunannya. Golongan darah ditentukan oleh dua gen yang berbeda yaitu gen dari ayah dan gen dari ibu. Dari kedua gen tersebut terjadi percampuran ketika terjadi pembuahan dalam kandungan dan terjadi penyeleksian gen mana yang lebih dominan. Golongan darah adalah ciri khusus darah dari suatu individu karena adanya perbedaan jenis karbohidrat dan protein pada permukaan membran sel darah merah. Dua jenis penggolongan darah yang paling penting adalah penggolongan ABO dan Rhesus (faktor Rh). Di dunia ini sebenarnya dikenal sekitar 46 jenis antigen selain antigen ABO dan Rh, hanya saja lebih jarang dijumpai. Golongan darah manusia ditentukan berdasarkan jenis antigen dan antibodi yang terkandung dalam darahnya, sebagai berikut: Individu dengan golongan darah A memiliki sel darah merah dengan antigen A di permukaan membran selnya dan menghasilkan antibodi terhadap antigen ...